Categories: TipsTransportasi

Inilah Cara Pemesanan Tiket XTrans Melalui Website

1. Tampilan Halaman Depan

Anda akan mendapatkan tampilan halaman depan seperti gambar disamping.

2. Memilih Data Keberangkatan

Silahkan pilih keberangkatan, tujuan, jumlah penumpang, dan tanggal keberangkatan. Setelah anda memilih data keberangkatan anda, silahkan tekan tombol “Cari Tiket”

3. Memilih Jam Keberangkatan

Silahkan pilih jam keberangkatan sesuai dengan keinginan anda. Jam keberangkatan dengan tombol berwarna buram terang tidak dapat dipilih yang disebabkan karena sudah tidak ada lagi ketersediaan kursi atau kursi yang tersedia tidak mencukupi dibanding dengan jumlah kursi yang anda pesan.

Tekan tombol “PROSES SELANJUTNYA” untuk melanjutkan pembelian.

4. Mengisi Data Pemesan dan Penumpang

Lengkapi data-data pemesan dan nama penumpang. Semua kolom isian haruslah diisi. Masukkan nomor handphone anda dengan benar, dikarenakan konfirmasi dan data keberangkatan akan dikirimkan ke nomor anda. Isikan juga email dengan benar, dikarenakan tiket elektronik anda akan dikirimkan ke email anda sesaat setelah anda melakukan pembayaran.

Tekan tombol “PROSES SELANJUTNYA” untuk melanjutkan pembelian.

5. Memilih Kursi

Pilihlah kursi yang anda inginkan. Kursi yang berwarna merah adalah kursi yang sudah dipesan oleh penumpang lain. Anda hanya dapat memilih kursi sebanyak jumlah kursi yang anda pesan,tidak boleh kurang ataupun lebih.

Anda memiliki waktu 90 detik untuk memilih kursi. Hal lain yang perlu diperhatikan adalah, sewaktu-waktu kursi yang anda pilih bisa saja sudah dipilih oleh penumpang lain dalam waktu yang relatif bersamaan denga anda, transaksi yang akan diproses adalah transaksi yang terlebih dahulu diselesaikan.

Tekan tombol “PROSES SELANJUTNYA” untuk melanjutkan pembelian.

6. Memilih Pembayaran serta Syarat & Ketentuan

Silahkan anda pilih jenis pembayaran yang akan anda gunakan untuk membayar pembelian tiket anda. Pastikan anda membaca petunjuk cara pembayaran sesuai dengan jenis pembayaran yang anda pilih.

Setelah anda memilih jenis pembayaran anda, baca baik-baik syarat dan ketentuan yang berlaku, jika anda sudah setuju dengan syarat dan ketentuan yang berlaku, anda dapat memberi tanda centang seperti terlihat pada lingkaran merah bagian bawah pada gambar disamping.

Tekan tombol “PROSES SELANJUTNYA” untuk melanjutkan pembelian.

7. Kode Pembayaran & Kode Booking

SELAMAT! Jika anda memilih jenis pembayaran anda adalah ATM/Internet Banking, maka anda akan memperoleh kode pembayaran ini. Catat baik-baik kode pembayaran dan kode booking ini, karena kode pembayaran akan digunakan pada saat anda akan melakukan pembayaran di ATM/ Internet Banking.

catatan: Jika anda melakukan pembayaran menggunakan ATM/ Internet Banking BCA (Bank Central Asia), hilangkan angka “0” (nol) yang ada didepan kode pembayaran anda.
contoh: jika kode pembayaran anda adalah 01951234567890, maka kode pembayaran yang anda masukkan adalah 1951234567890.

Tekan tombol “SELESAI” mengakhiri pembelian anda.

8. Notifikasi Via SMS

Sesaat setelah anda menyelesaikan pemesanan anda, maka anda akan menerima SMS notifikasi yang berisi data pembelian anda termasuk jangka waktu pembayaran anda jika anda memilih membayar menggunakan ATM/ Internet Banking.

9. Notifikasi Via Email

Anda juga akan menerima notifikasi ke Email anda yang berisi data-data pemesanan anda seperti yang terlihat pada gambar disamping.

Axl

Recent Posts

Daftar Nama 50 Caleg DPRD Kota Semarang Terpilih Hasil Pemilu 2024

Daftar Nama 50 Caleg DPRD Kota Semarang Terpilih Hasil Pemilu 2024 JATENGSATU.COM - Berikut ini…

2 months ago

Hasil Sementara Dapil 1 Aceh Pileg 2024 H IRMAWAN Unggul

Hasil Sementara Dapil 1 Aceh Pileg 2024 JATENGSATU.COM -- Berikut ini adalah hasil perhitungan Pileg…

3 months ago

Hasil Real Count KPU Pemilu 2024 Sementara Dapil 4 Jawa Tengah

Hasil Real Count KPU Pemilu 2024 Sementara Dapil 4 Jawa Tengah JATENGSATU.COM -- Berikut ini…

3 months ago

Hasil Real Count KPU Pemilu 2024 Sementara Dapil 3 Jawa Tengah

Hasil Real Count KPU Pemilu 2024 Sementara Dapil 3 Jawa Tengah JATENGSATU.COM -- Berikut ini…

3 months ago

Hasil Real Count KPU Pemilu 2024 Sementara Dapil 2 Jawa Tengah

Hasil Real Count KPU Pemilu 2024 Sementara Dapil 2 Jawa Tengah JATENGSATU.COM -- Berikut ini…

3 months ago

Hasil Real Count KPU Pemilu 2024 Sementara Dapil 1 Jawa Tengah

Hasil Real Count KPU Pemilu 2024 Sementara Dapil 1 Jawa Tengah JATENGSATU.COM -- Berikut ini…

3 months ago